HALSEL, pilarmalut,com- Maju bertarung sebagai calon Bupati di Pilkada Halmahera Selatan tahun 2024, Jasri Usman datang ke kampung halamannya Desa Kusubibi untuk meminta doa dan Siloloa ke orang kampung atas niatnya maju calon Bupati Halmahera Selatan.
Siloloa ini disampaikan Jasri Usman usai melaksanakan shalat Jum’at berjamaah di Mesjid Desa Kusubibi Kecamatan Bacan Barat Kabupaten Halmahera Selatan, Jumat (30/08/2024). Niat Jasri Usman maju calon Bupati Halmahera Selatan direspon baik tokoh masyarakat di tempat kelahirannya.
Jasri Usman saat menyampaikan Siloloa ke toko masyarakat desa Kusubibi mengatakan niatnya maju calon Bupati Halmahera Selatan ini ingin memperbaiki Halsel lebih baik dengan melakukan pembangunan yang merata.
“Ini anak kampung yang maju calon Bupati, jadi saya minta doa dan restu dari saya p orang tua, tokoh masyarakat dan masyarakat agar niat saya bisa terwujud,”harapnya.