Rayakan Maulid Nabi, Pj Gubernur Malut Imbau ASN Teladani Akhlak Rasulullah

Pj Gubernur Malut sampaikan sambutan dalam acara Maulid Nabi Muhammad SAW

SOFIFI, pilarmalut.com – Perayaan Maulid atau hari kelahiran Nabi Muhammad SAW yang dilakukan Pemerintah Provinsi  (Pemprov)Maluku Utara (Malut), Rabu (25/9/2024), di aula lantai dua kantor Gubernur berjalan dengan khidmat dan lancar.

Acara dihadiri Pj. Gubernur, H. Samsuddin A. Kadir, dan pimpinan OPD serta ribuan ASN di lingkup Pemprov Malut itu, menghadirkan pencerama (hikmah) Maulid oleh ustadz, Rusli Amin, dengan mengangkat tema ‘Cinta Rasul membentuk pribadi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berakhlak mulia.

Pj. Gubernur dalam sambutannya mengatakan, Nabi Muhammad SAW, diutus kedunia adalah untuk menyempurnakan iman dan akhlak manusia. Kaitan dengan itu, tema yang diusung adalah membentuk pribadi ASN yang berakhlak mulia, maka semestinya harus ada aktifitas ibadah yang dilakukan. Aktifitas ibadah yang dimaksudkan adalah menunaikan sholat, dengan begitu maka sudah pasti akan menjauhi orang tersebut dari perbuatan tercela, keji dan munkar serta tidak melakukan hal-hal yang salah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *