TERNATE, pilarmalut.com- Wakil Menteri (Wamen) Perindustrian RI, H. Faisol Riza, tiba di Bandara Sultan Babullah Ternate, pada Senin (25/8/2025) malam sekitar pukul 20.20 WIT menggunakan maskapai Lion Air.
Kedatangan H. Faisol yang juga Ketua DPP PKB disambut langsung Wakil Gubernur Maluku Utara, H. Sarbin Sehe, Ketua DPW PKB Malut Jasri Usman, Sekretaris DPW PKB Abdul Malik Silia, Anggota Fraksi PKB DPRD Malut, dan Anggota Fraksi PKB DPRD se-Maluku Utara.






