Pj Sekprov Malut Kunjungi Pengungsi Banjir Bandang Rua

Pj sekprov Malut Abubakar Abdullah pantau pengungsi banjir bandang Rua, Kota Ternate.

TERNATE, pilarmalut.com- Pj Sekertaris Daerah Provinsi (Sekprov) Maluku Utara Abubakar Abdullah, Sabtu (31/08/2024) mengunjungi korban banjir bandang Kelurahan Rua yang berada di camp pengungsi dipusatkan di SMK 4 Kota Ternate.

Kedatangan Pj Sekprov di jemput langsung Kadis Sosial yang lebih awal berada ditempat pengungsian.

“Waktu weekend ini saya  memanfaatkan untuk menemui personil penanganan pengungsi yang berada di Kelurahan Kastela, dan sengaja berkunjung ini untuk melihat secara dekat, tim penangan pengungsi dari Pemprov dalam membantu pengungsi,” kata Pj Sekprov kepada wartawan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *