TERNATE, pilarmalut.com – PT. Sky Pura dan CV. Stwor bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau MoU terkait sistem parkir pintar atau E-parking, di kawasan Bandara Babullah Ternate. Penandatanganan kerjasama Direktur Utama PT. Sky Pura dan CV. Stwor, Syarif Hidayat dan Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman berlangsung di Kantor Walikota Ternate, Selasa (11/01/2022)
Direktur Utama PT. Sky Pura kepada wartawan mengatakan, MoU ini dalam rangka pengelolaan operasional di Bandara Sultan Babullah Ternate. Pengelolaan parkir kendaraan berbasis digital (E-Money) kemudian pengelolaan operasional gronhedling. Karena parkiran di bandara saat ini masih konfensional chas to chas. “Jadi kedepan itu sudah menggunakan kartu (E-Money),” kata Syarif usai Mou.
Syarif menuturkan,pihak pengelolah saat ini masih memerlukan dukungan dari berbagai pihak untuk sama-sama terlibat dalam pengelolaan parkir bandara yang menerapkan sistem terbaru. “Dalam rangka pengembangan sistem, nantinya kan kami sebagai pengelolah di bandara membutuhkan investasi, nah investasi itu kan ada dalam berupa materi atau investasi modal kerja atau investasi dalam bentuk kerja sama,” Jelas Syarif.
Dikatakan, untuk saat ini pengembangan sistem dananya berasal dari pihak ke tiga. kemudian akan ada shering profit antara investor, pemkot, dan pengelola CV. Stwor untuk mengelola parkiran. Meski kawasan parkir bandara akan menerapkan sitem baru namun masyarakat tidak perlu khawatir. Karena menurut Syarif, pihak pengelolah tidak menaikan harga parkir. Untuk harga parkir tidak mengalami perubahan, tetap roda empat 6000 dan roda dua 3000.
“Tarif tidak berubah, hanya sistem transaksinya berubah. Kita bekerja sama dengan Bank BPRS untuk menerbitkan firtua acunt. Dan untuk memperoleh kartu bisa di dapatkan di bandara atau nanti kami juga akan menyediakan loket dan merilis beberapa mesin edisi agar mempermudah konsumen membeli kartu dan melakukan deposit,”tandas Syarif. (Red)