SOFIFI, pilarmalut.com – Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfo) Provinsi Maluku Utara (Malut), akan menyiapkan server 4 tera untuk diterapkan ke aplikasi absensi elektronik di handphone android bagi seluruh pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berkantor di Sofifi, Kota Tidore Kepulauan.
Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Maluku Utara (Malut) Iksan R.A Arsad kepada wartawan, Sabtu (22/01/2022) mengatakan, pihaknya telah melakukan pembahasan untuk menindaklanjuti permintaan dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) untuk penerapan absensi elektronik di handphone android bagi seluruh pegawai Aparatur Sipil Negara di Sofifi.
“Dalam pembahasan bersama BKD memang akan dilakukan simulasi terhadap kemampuan aplikasi yang nantinya di publikasikan ke seluruh ASN yang ada di Sofifi, saat melakukan absensi sekaligus meng-upload foto ke aplikasi,” ujarnya.